21 Des 2020 | Dilihat: 757 Kali

405 Unit Rumah Rehab di Nikmati Masyarakat Simeulue

noeh21
Bupati Simeulue, Erli Hasim, menyerahkan 20 unit Rumah Rehab pada Masyarakat Desa Salur Latun. (Foto : Indojanews.com))
      
IJN - Simeulue | Pemerintah Kabupaten Simeulue, telah meluncurkan program rumah rehab pada masyarakat Simeulue. Sebanyak 447 unit rumah rehab dan bangun baru.

Bupati Simeulue, H. Erli Hasyim, SH, S.Ag, M.I.Kom langsung menyerahkan rumah rehab sebanyak 20 unit di Desa Salur Latun, Senin 21 Desember 2020.

Bangunan rumah rehab 20 unit terletak di Desa Salur Latun Kecamatan Teupah Barat itu sendiri bersumber dari dana DAK tahun 2020. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Kabupaten Simeulue, Ibrahim SP, melalui Kabid Perumahan dan Pemukiman, Muharmansyah, ST, mengatakan rumah rehab sebanyak 477 unit.

"Jumlah keseluruhan bangunan rumah rehab dan bangunan baru rumah tidak layak huni ini sebanyak 477 unit," ujarnya.

Pembangunan rehab rumah ini dimulai dari bulan Juli 2020 yang lalu dan dikerjakan Secara Swadaya Masyarakat. 

"Bangunan rehab rumah sebanyak 80 Unit yang terdiri dari Empat Desa antara lain, Desa Salur latun, Desa Batu-batu, Desa Lewak, dan Lhok Makmur yang masing-masing Desa sebanyak 20 Unit bangunan Rehab rumah. 

Sambung, Muharmansyah, untuk dana APBN Sebanyak 300 Unit, DAK sebanyak 80 Unit, APBK Sebanyak 25 Unit, sedangkan APBA sebanyak 72 Unit untuk bangunan baru. 

Pihaknya menyampaikan, dana rumah rehab langsung dikerjakan secara swadaya masyarakat, sedangkan bangunan baru akan diserahkan kepada pihak ke tiga. (Rudi)
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas