03 Feb 2020 | Dilihat: 966 Kali

Hari Kedua SKD CPNS Subulussalam,123 Peserta Passing Grade, 352 Gugur

noeh21
      
IJN - Subulussalam | Hari kedua Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kota Subulussalam yang dilaksanakan di aula Pendopo Walikota setempat, Senin 3 Februari 2020, lolos Passing Grade 123 peserta.

Sejak dimulai pada pukul 08.00-18.00, tes di hari kedua ini membuka lima sesi dan setiap sesi diberi kouta 100 peserta namun tidak penuh setiap sesi lantaran sebagian alpa. Di sesi pertama, jumlah hadir hanya 92 dan dinyatakan lolos Passing grade 27 orang. Sesi kedua 21 orang, sesi ketiga 23 orang, sesi keempat 26 orang dan sesi kelima 26 orang. Sedangkan yang yang tidak hadir sebanyak 25 orang.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Subulussalam, Asmardin kepada IJN mengatakan, jumlah peserta yang hadir dihari kedua sesuai absen yang diisi peserta di meja panitia sebanyak 475 orang. Sedangkan yang tidak hadir ada 25 orang.

Sesuai data yang dihimpun IJN sejak hari pertama hingga hari kedua pelaksanaan SKD CPNS di Kota Subulussalam, jumlah peserta yang dinyatakan lolos Passing Grade baru 219, yang dimana dihari pertama yang lolos sebanyak 96 orang ditambah hari kedua 123 orang.

SKD CPNS ini digelar selama 10 hari terhitung mulai 2 - 11 Februari 2020. Jumlah pelamar mencapai 4,665 orang sedangkan yang diperlukan hanya 189 formasi.

Penulis : AB
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas