IJN - Sinabang | Hujan deras mengguyur Kabupaten Simeulue sejak beberapa hari terakhir membuat sejumlah pemukiman warga berdampak banjir.
Selain merendam permukiman, luapan air juga menggenangi badan jalan sehingga sulit dilintasi pengguna jalan, seperti di kawasan Abail, Kecamatan Teupah Tengah, Simeulue.
Penjabat (Pj) Bupati Simeulue, Ahmadlyah, SH, bersama sejumlah unsur Forkopimda langsung meninjau lokasi banjir di Desa Abail, Kecamatan Teupah Tengah, Simeulue, Minggu 3 September 2023.
Dalam peninjauan itu, Pj Bupati didampingi Ketua DPRK Simeulue, Irwan Suharmi, M. Si, Kapolres Simeulue, AKBP Sujoko, SIK. MH, Danlanal Simeulue, Letkol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, mewakili Dandim 0115 Simeulue, mewakili Kajari Simeulue.
Selain itu, hadir juga Pj Sekda Asludin, M. Kes, Kalaksa BPBD, Zulfadli, Kadishub. Mulyawan Rohas, Camat Teupah Tengah Ikhwan Jamil, Camat Teupah Barat Mukhsin dan Kabag Prokopim, Romaidon Darma.
Kalak BPBD Simeulue, Zulfadil mencatat ada sebanyak lima Desa yang terdampak banjir, yakni Desa Leubang Hulu, Air Dingin, Abail, Nancawa dan Desa Matanurung.
"Ketinggian air bervariasi, mulai dari 30 - 120 centimeter," katanya.
Ia menyebutkan, genangan banjir memutus sejumlah akses jalur lalu lintas dibeberapa titik, diantaranya seperti di wilayah Desa Abail, Kecamatan Teupah Tengah.
"Banjir yang melanda wilayah Simeulue akibat curah hujan yang cukup tinggi sejak Sabtu (2/9) malam. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa, namun ratusan rumah terendam," tutupnya.
Penulis: Hendria
Editor: Afrizal