29 Mei 2019 | Dilihat: 647 Kali

Kadishub Simeulue Minta Agar Mudik Lebaran Tahun 2019 Berjalan Lancar

noeh21
Foto Dishub Simeulue Saat Menggelar Buka Bersama
      
IJN - Simeulue I Dinas Perhubungan Kabupaten Simeulue menggelar acara silaturahmi dan buka bersama dengan sejumlah Ciptain dan crew dari KMP Teluk Sinabang dan KMP Teluk Labuhan Haji di salah satu rumah makan ternama di Kota Sinabang, Rabu 29 Mei 2019.

Selain dihadiri Captain dan crew kedua kapal Ferry penyeberangan juga turut dihadiri sejumlah petugas Syahbandar UPP Kelas III Sinabang.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Simeulue, Kasirman, SE mengungkapkan bahwa acara silaturahmi serta buka puasa sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap pelayaran yang selama ini melayani rute pelayaran dari Simeulue ke daratan Sumatera.

Seperti diketahui KMP Teluk Sinabang dan KMP Teluk Labuhan Haji melayani rute pelayaran dari Pelabuhan Kuta Batu, Simeulue menuju yang terdiri dari tiga pelabuhan yakni Pelabuhan Kuala Bubon Aceh Barat, Pelabuhan Labuhan Haji, Aceh Selatan dan Pelabuhan Singkil, Aceh Singkil.

Di samping itu Kadishub Simeulue juga meminta jajarannya bersama ASDP dan Syahbandar agar bisa saling berkerjasama untuk menyukseskan mudik lebaran pada tahun 2019 ini.

Hal itu dikarenakan beberapa hari terakhir mulai terlihat adanya lonjakan pemudik yang signifikan baik yang datang dari daratan Aceh maupun sebaliknya.

Oleh sebab itu dirinya meminta agar untuk pengangkutan kenderaan pribadi agar lebih diutamakan sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 37 Tahun 2019 tentang mudik lebaran yang dimulai sejak H -7 hingga H+7.



 
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas