21 Jun 2019 | Dilihat: 341 Kali

PPID Menurun, Asrani: Aceh Singkil Tidak Pernah Lagi Meraih Peringkat 10 Besar Terbaik se-Aceh

noeh21
Kasie layanan Informasi Publik, Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian Aceh sekaligus Kordinator layanan PPID Aceh, Asriani, S.Sos,M.Si, saat ditemui wartawan disela kegiatan Forum pemberdayaan PPID Kabupaten/Kota se Aceh ke XII, yang dilaksanakan di Aceh Singkil.
      
IJN - Aceh Singkil | Peringkat Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten Aceh Singkil sejak beberapa tahun belakangan ini menurun.

Sehingga untuk membangkitkan semangat dan motivasi pejabat daerah menjalankan program informasi publik, Forum Pemberdayaan PPID Kabupaten/Kota se-Aceh Ke-XII, dilaksanakan di Kabupaten Aceh Singkil, 20 Juni 2019 kemarin, di Aula  Dinas Kesehatan setempat.

Pelaksanaan kegiatan atas kesepakatan bersama pihak PPID se-Aceh itu, untuk bersama-sama memecahkan dan mencari solusi terkait dengan kendala yang dihadapi Kabupaten Aceh Singkil dalam penggelolaan informasi dan dokumentasi.

Hal tersebut dikatakan, Kasie layanan Informasi Publik, Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian Aceh sekaligus Kordinator layanan PPID Aceh, Asriani, S.Sos,M.Si, kepada wartawan, disela-sela kegiatan.

Kordinator Layanan PPID Aceh mengakui, sebelumnya ditahun 2015 yang lalu, Kabupaten Aceh Singkil pernah menduduki posisi peringkat 10 besar terbaik untuk pelayanan PPID se-Aceh.

"Namun, dari evaluasi sejak beberapa tahun belakangan ini Kabupaten Aceh Singkil tidak pernah lagi meraih peringkat 10 besar terbaik PPID se Aceh," ujarnya.

Kasie layanan Informasi Publik, Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian Aceh, berharap, dengan dilaksanakannya Forum pemberdayaan tersebut, "PPID Kabupaten Aceh Singkil kedepannya dapat lebih baik lagi dan kembali masuk dalam 10 besar terbaik se-Aceh," harapnya.

Sementara itu Wakil Bupati Aceh Singkil Sazali dalam kesempatan itu menyampaikan, sudah selayaknya Badan publik untuk menggelola informasi dan dokumentasi dengan baik. Agar permintaan informasi setempat terlayani dengan baik.

"Begitu juga untuk penangganan dokumentasi atas informasi yang harus disediakan," ujar Wakil Bupati.

Wakil Bupati berharap, dengan dilaksanakannya forum pemberdayaan PPID tersebut, dapat menjadi momentum untuk menyatukan langkah dan meningkatkan kerjasama memperkuat komitmen langkah penggelolaan dan pelayanan informasi publik dimasing-masing unit kerja jajaran Pemkab Aceh Singkil.

"Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut mampu melahirkan rumusan-rumusan yang konstruktif dan positif dalam mendorong peningkatan pelayanan keterbukaan informasi dan dokumentasi publik kepada masyarakat," harap Wabub.

Penulis : Erwan
Editor : Mhd Fahmi
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas