27 Juni 2022 | Dilihat: 351 Kali
Mendag Zulhas sebut 75 Perusahaan Sawit Setuju Beli TBS Rp1.600 per Kg
noeh21
75 perusahaan kelapa sawit sepakat untuk membeli tandan buah segar (TBS) seharga Rp1.600 per kg. (ANTARA FOTO/SYIFA YULINNAS)
 

IJN - Jakarta | Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan sebanyak 75 perusahaan kelapa sawit sepakat untuk beli tandan buah segar (TBS) dengan harga Rp1.600 per kilogram (kg). 
 
Hal ini menjadi solusi untuk harga TBS yang sempat anjlok di bawah Rp1.000 per kg.
 
"Seluruh pengusaha pabrik sawit sepakat beli seharga Rp 1.600 per kg. Semua sudah sepakat, itu semua ada 75 perusahaan tadi," ujar Zulkifli pada media setelah melakukan pertemuan dengan perusahaan minyak goreng dan sawit, Senin 27 Juni 2022.
 
Namun, Zulkifli tidak menyebutkan secara rinci nama-nama perusahaan yang setuju tersebut.
 
Dalam rapat dengan perusahaan minyak goreng dan sawit, perusahaan yang hadir dalam undangan Kemendag mencakup Wilmar Group, PT Industri Nabati Lestari (INL), PT Musim Mas, hingga Astra Agro Lestari.
 
Sebelumnya, Ketua Umum DPP Apkasindo Gulat Manurung mengatakan petani merugi hingga Rp30 triliun sejak Februari 2022 sampai sekarang.
 
Gulat menjelaskan kerugian itu disebabkan harga TBS kelapa sawit jeblok dan kisruh masalah minyak goreng di dalam negeri.
 
"Kami hitung petani sawit sampai hari ini merugi Rp18 triliun namun jika dihitung sejak kisruh minyak goreng awal Februari 2022 kerugian mencapai Rp30 triliun," ungkap Gulat.
 
Gulat menjelaskan harga TBS kelapa sawit anjlok 72 persen menjadi Rp1.150 per kg jika dibandingkan dengan awal April 2022 yang masih sebesar Rp4.250 per kg.
 
"Pemerintah harus gerak cepat melakukan hal-hal yang bisa menekan harga TBS supaya mencabut beban harga TBS," terang Gulat.
 
 
Sumber : CNNIndonesia 
Kantor Media Indojayanews.com
Klik Di Sini
Jl. Cendana Utama, lr.Jampeitam I
Kecamatan Syiah Kuala.
Kota Banda Aceh
Provinsi Aceh
Email : redaksiindojaya@gmail.com


Redaksi menerima kiriman opini. Panjang opini 500 – 600 kata dan dikirim ke: redaksiindojaya@gmail.com