23 Apr 2019 | Dilihat: 502 Kali
AMP Jakarta Gelar Unjuk Rasa Di Depan Kantor KPU RI
Aliansi Masyarakat Papua ( AMP) Jakarta unjuk rasa di depan KPU RI, foto Antoni Riansyah
IJN - Jakarta | Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) kembali didatangi puluhan masyarakat yang tergabung Aliansi Masyarakat Papua (AMP) Jakarta, Selasa 23 April 2019.
Puluhan masyarakat menggelar aksi unjuk rasa, mareka mendukung kinerja KPU dan meminta jangan ada lagi kecebong atau Kampret (01 dan 02), tapi 03 Persatuan Indonesia.
Dalam aksinya mareka membawa berbagai spanduk yang bertuliskan, “Stop Provokasi jangan gaduh sabar tunggu Real Count KPU yang kalah harus legowo yang menang jangan Jumawa cukup jari kita yang kotor, stop perpanjangan permusuhan, jangan ada lagi Cebong dan Kampret saatnya kembali ke 03 Persatuan Indonesia”.
Ketua koordinator lapangan Mateus dalam orasinya mengatakan, Rasa syukur alhamdulillah, Pemilu 2019 berjalan dengan aman dan damai. Pemilu 2019 telah Usai, masyarakat harus bersabar menunggu hasil Real Count KPU mari kita jaga kembali kerukunan antar sesama anak bangsa.
“Kami mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk tetap menjaga kedamaian, tali persaudaraan kita,” kata Mateus dalam orasinya.
Mateus menghimbau kepada seluruh rakyat Indonesia agar tidak terpancing provokasi gerakan inkonstitusional (people power) yang bisa memecah bangsa.
“Jangan ada lagi 01 dan 02 atau istilah cebong dan kampret. Saatnya kembali ke 03 persatuan Indonesia, ayo rajut kembali merah putih, salam 3jari persatuan Indonesia,” ucapnya.
Mateus menambahkan, kami disini mengenakan topeng Capres-Cawapres Jokowi-KH. Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang berangkul membawa bendera merah putih, itu sebagai pesan harapan damai setelah berlangsungnya Pilpres 2019 dengan menunggu hasil rekapituIasi dan menghormati keputusan dari KPU.
“Mari kita bersatu kembali, jalin, rawat kerukunan kita sebagai saudara sebangsa dan setanah air. Permusuhan jangan diperluas kembali, ayo rukun kembali sebagai bangsa, rekonsoliasi solusinya,” paparnya.
Mateus dalam aksinya juga menyampaikan turut berduka cita yang mendalam atas gugurnya petugas penyelenggara dan aparat Polri dalam menjalankan tugasnya.
“Mereka adalah pahlawan demokrasi, atas nama AMP Jakarta kami sampaikan terima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia, penyelenggara Pemilu, TNl/Polri yang telah menjaga keamanan selama Pemilu berlangsung,” demikian Mateus.
Penulis : Antoni Riansyah
Editor : Mhd Fahmi