IJN - Aceh Timur | Tindakan premanisme yang diduga dilakukan oleh Oknum Anggota DPRK Aceh Timur atas nama Muhammad alias Amat Leumbeng dari fraksi Partai Aceh (PA), terhadap Yunan Nasution yang juga masyarakat setempat, menuai kencaman dari berbagai pihak.
Salah satunya, kecaman datang dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Muhammat Yunus atau yang akrab disapa Banta. Ia ikut menyaksikan tindakan memalukan tersebut saat menyalurkan bantuan kepada korban angin puting beliung, di Desa Alue Kumba, Kecamatan Rantau Seulamat, Kabupaten Aceh Timur, pada Minggu, (5/7/2020).
"Yang sangat saya sesalkan, kenapa adegan tidak layak itu dipertontonkan dihadapan masyarakat. Kejadiannya terjadi ditengah-tengah kunjungan saya untuk mengantar bantuan kepada warga Aceh Timur yang sedang dilanda musibah," ujar Banta kepada Wartawan pada Senin, 6 Juli 2020.
Baca juga: Parah, Yunan Nasution Diduga Dikroyok Oleh Oknum DPRK Aceh Timur
Sebagai wakil Rakyat, tambah Banta, tidak layak bertindak ala preman dihadapan masyarakat.
"Harusnya kita sebagai wakil rakyat lantang bersuara diruang rapat untuk memperjuangkan hak dan kesejahteraan mereka, bukan memperlihatkan kekuatan fisik untuk menghantam rakyat sendiri, namun menggunakan kuatan otak untuk membantu rakyat," ungkapnya.
"Saya sangat kesal atas tindakan oknum anggota DPRK Aceh Timur atas nama Muhammad alias Amat Leumbeng itu, tindakannya sudah mencoreng nama baik DPR. Saya berharap kepada pihak berwajib, agar segera mengambil tindakan hukum atas pebuatan Amat Leumbeng itu," pungkas Banta, sembari mengulang kecaman atas tindakan Oknum Anggota DPRK Aceh Timur tersebut yang tidak beretika.
Dijelaskan kembali, Oknum Anggota DPRK Aceh Timur, atas nama Muhammad alias Amat Leumbeng bersama rekannya, diduga melakukan pengeroyokan terhadap Yunan Nasution pada Minggu, (6/7). Peristiwa itu terjadi saat Yunan sedang mendampingi anggota DPRA untuk menyalurkan bantuan kepada korban angin puting beliung di Kecamatan Rantau Seulamat.
Penulis : Mhd Fahmi