11 Okt 2021 | Dilihat: 344 Kali
Ustadz Abdul Somad Kembali Kunjungi Bumi Syekh Abdurrauf As Singkily
Ustadz Abdul Somad (tengah) didampingi salah seorang rombongan, saat dijamu makan malam bersama Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid, di Pendopo.
IJN - Aceh Singkil | Ustadz kondang tamatan S2 Dar Al-Hadits Al-Hassania Institute dari Kerajaan Maroko, Abdul Somad yang lebih dikenal dengan UAS kembali datang mengunjungi Bumi Syekh Abdurrauf As Singkily, Kabupaten Aceh Singkil.
Tak seperti biasanya, dalam kunjungan kali ini Ustadz kondang asal Riau itu akan berwisata bersama istri tercintanya bermengunjungi kawasan Kepulauan Banyak, yang merupakan salah satu lokasi objek wisata andalan Kabupaten Aceh Singkil.
Kedatangan UAS yang tiba di Bumi Syekh Abdurrauf As Singkily dari Pemko Subulussalam, menjelang tengah malam, Senin, 11 Oktober 2021, disambut Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid di Pendopo dengan dijamu makan malam bersama.
Sesuai rundown kunjungan wisata UAS Kepulauan Banyak, Kabupaten Aceh Singkil, akan beristirahat dan makan malam bersama di Pendopo Bupati Aceh Singkil.
Keesokan harinya, sebelum beranjak menyeberangi lautan menuju Pulau Banyak, Ustadz Abdul Somad akan melaksanakan Shalat Subuh berjamaah di Masjid Nurul Makmur, Aceh Singkil.
Setiba di Pulau Banyak, UAS menginap di penginapan, mengisi tuor wisata beliau dengan makan bersama unsur muspika dan shalat Isya berjamaah di Masjid Baital Muhtadin, serta bersilaturahmi dengan masyarakat setempat.
Usai berwisata dan Shalat Subuh berjamaah di Masjid serta sarapan pagi di Pulau Balai, UAS didampingi istri beserta rombongan kembali menuju Ibukota Kabupaten Aceh Singkil dengan menggunakan KM.Tailana.
Selanjutnya, UAS melanjutkan perjalanan menuju ke Pasantren Darur Rasyid serta melakukan pertemuan dengan para santri dan masyarakat di Silatong.
UAS didampingi istri beserta rombongan, kembali singgah di Pasantren darul Affani, dan ziarah Ke Makam Syekh Hamzah Al Fansuri, di Oboh Rundeng, serta rombongan juga turut menghadiri Pernikahan salah seorang Guru Pondok Modern Daarurrahmah dan peringatan satu dekade PMDR Sepadan, Pemko Subulussalam, selanjutnya kembali ke Medan.
Disamping itu, informasinya dalam kunjungan wisata ke Pulau Banyak, Ustadz kondang Abdul Somad juga akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan Mushala Mustafawiah, Pulau Balai.
Penulis: Erwan