19 Okt 2018 | Dilihat: 1099 Kali
Diduga Banyak Kasus, Sejumlah LSM Tolak Calon Sekda Kota Bandung
Benny Bachtiar, foto ; Humas kota Bandung
IJN | Bandung - Pelantikan Sekretaris Kota Bandung mendapat penolakan dari sejumlah Lembaga Masyarakat (LSM) dan Organisasi Massa (Ormas) yang tergabung dalam Forum Peduli Bandung. Mereka kompak menolak pelantikan Benny Bachtiar jadi Sekda Kota Bandung Beny.
Informasi penolakan tersebut diterima media ini dari selembar surat bernomor DT/X/2018 dengan perihal aspirasi dan pengaduan masyarakat yang ditujukan ke Kepala Kesbangpol Kota Bandung dengan isi menolak dengan tegas pelantikan Beny Bachtiar sebagai Sekda Kota Bandung. Surat tersebut turut ditembusi hingga Kemendagri, Kemenkumham, GubernurJawa Barat, Ketua DPRD PropinsiJawa Barat dan Walikota Bandung.
Selain dari selembar surat itu, media ini juga mendapatkan informasi dari sejumlah LSM dan Ormas yang disampaikan melalui selembar pers rilisnya kepada sejumlah media, Jumat 19 Oktober 2018.
Dalam rilis tersebut, mereka menyampaikan bahwa Beny Bachtiar memiliki sejumlah kasus yang belum diselesaikan terutama kasus dugaan korupsi penyertaan modal Pemkot Cimahi Tahun Anggaran 2006 2007.
"Kami menginginkan Emma Sumarna, karena beliau asli orang Bandung," kata ketua LSM Korek, Toto S.
Seperti diketahui, Calon Sekda Kota Bandung diusulkan 3 (tiga) nama, diantaranya Benny Bahtiar, Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Bandung Mohamad Salman Fauzinamun. Dari ke tiga nama itu, yang terpilih adalah Benny Bachtiar. Padahal, informasi diperoleh, pihak Tim Pansel Sekda menempatkan Ema Sumarna di peringkat pertama dengan nilai 81.654 dan Mohamad Salman Fauzi meraih nilai 80.764. Sedangkan Benny Bachtiar memerolehan nilai terendah, 80.383. Anehnya, Ridwan Kamil dan Oded Muhammad Danial malah menunjuk Benny Baktiar sebagai calon sekda terpilih.
Terpilihnya Beny Bakhtiar akhirnya membuat sejumlah LSM yang peduli terhadap upaya pemerintah mewujudkan pemerintahan yang bersih turun tangan. Kepada Wali Kota, mereka meminta agar tidak melantik Benny Bahtiar,.
Terkait protes tersebut, calon Sekda Kota Bandung, Beny Bakhtiar belum berhasil dihubungi.
Forum Peduli Bandung merupakan sebuah Aliansi yang menaungi beberapa LSM/Ormas. Forum Peduli Bandung memliki sekretariat bersama di Jalan Sumedang Kelurahan Kaca Piring Kecamatan Batu Nunggal Kota Bandung. Namun dalam aktivitas kesehariannya beberapa LSM yang berada di bawah Aliansi Forum Peduli Bandung sering berkumpul di Sekretariat LSM WGAB (Wadah Generasi Anak Bangsa).
Kemungkinan besar, beberapa LSM yang bernaung di dalam Aliansi LSM Forum Peduli Bandung masih bersikeras untuk menuntut Beny Bachtiar agar tidak jadi dilantik menjadi Sekda Kota Bandung. (*)