04 Feb 2019 | Dilihat: 1086 Kali

IPJI Lantik Lima DPC

noeh21
IPJI Lantik lima Dewan Pengurus Cabang. Foto: IJN
      
IJN - Jakarta | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Penulis dan Jurnalis Indonesia (IPJI) melantik 5 (lima) wilayah kota kepengurusan cabang Jakarta, di Resto Kampung Kite, kawasan Sentiong, Jakarta Pusat, Senin sore, 4 Februari 2019.

Kelima wilayah tersebut; Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara, dilantik secara bergantian berdasarkan SK DPW DKI Jakarta yang saat ini dinakhodai Ketua Hary Sulaiman dan Sekretaris Jenderal Andi Nirwansyah.

"Baru pertama kali pelantikan ini terjadi, di mana lima wilayah hadir," kata Lasman Siahaan mengapresiasi pelantikan lima wilayah DPC DKI Jakarta.

Lasman mengharapkan pelantikan itu bukan hanya sekadar seremonial, tapi juga dijiwai maknanya. "Terutama pada lagu mars IPJI. Itulah tuntunan dan etika kita berorganisasi," papar Lasman yang juga Caleg nomor urut 10 dapil Jakarta Timur.

Sebagai bentuk penghayatan, Lasman memanggil masing-masing lima Ketua DPC untuk menyanyikan lagu mars IPJI. Dengan membawa selembar syair yang sudah diketik, mereka bernyanyi diiringi dengan musik dari organ tunggal.

"Itulah panduan kita dalam berorganisasi. Dari kita untuk kita. Jadi jangan menggunakan organisasi untuk kepentingan pribadi," ujar Lasman yang ikut melakukan penyerahan Pataka kepada Lima DPC IPJI DKI Jakarta.

Lasman juga mengingatkan tentang KTA (Kartu Tanda Anggota) yang akan diterbikan DPP IPJI. "KTA ini yang mengeluarkan DPP. Jangan coba-coba diterbitkan pribadi. Ganjarannya dua tahun penjara," tegasnya.

Sementara Heri Sulaiman, dalam sambutannya menyebutkan pelantikan ini dimodali kebersamaan para pengurus DPW DKI. "Kolektivitas dan kerjasama, termasuk dari biaya, membuat pelantikan ini dapat terwujud," jelas Heri.

Heri mengharapkan, setelah dilantik, seluruh DPC dapat mengibarkan panji-panji IPJI seperti dijanjikan dalam prosesi penyerahan Pataka. Semoga kita bisa menjadi barometer IPJI, karena kita di ibu kota," demikian harap Heri mengakhiri sambutannya.

Acara ditutup dengan doa ysng dipimpin oleh Amir, Ketua DPC Jakarta Pusat, dilanjutkan makan bersama dan ramah tamah.

Penulis : Hidayat S
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas