IJN - Suka Makmue | Pejabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr Iskandar AP, melakukan temu ramah ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Jeuram bersama komite sekolah, dewan guru, dan siswa yang digelar dihalaman sekolah setempat. Senin 28 Oktober 2024.
Pj Bupati Iskandar disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Seunagan, Misnan S.Pd M.Si, dewan guru dan para siswa. Dalam temu ramah tersebut, turut ditampilkan atraksi bela diri oleh siswa SMP Negeri 1 Seunagan.
Pj Bupati Iskandar juga berdiskusi dengan dewan guru dan puluhan siswa. Disamping itu, Iskandar juga memberikan pertanyaan kepada para siswa serta menyerahkan sejumlah hadiah.
Amatan media dilokasi, puluhan siswa SMP 1 Seunagan terlihat sangat senang dengan kunjungan Pejabat Bupati Nagan Raya ke sekolah.
Disela-sela temu ramah, Pj Bupati juga turut meresmikan Esempesa Seunagan Podcast, dengan diawali pemandangan batu prasasti dan pemotongan pita. Bahkan, Pj Bupati Iskandar juga menjadi narasumber pertama.
Pj Bupati Iskandar memberikan apresiasi kepada pelajar SMP Negeri 1 Seunagan dalam mengembangkan kreativitas.
"Saya memberikan apresiasi kepada siswa dan dewan guru. Ini patut didukung, karena podcast ini sangat bermanfaat, terutama bisa mengasah skill dan kreativitas siswa," kata Pj Bupati Iskandar
Iskandar menyebutkan, dengan kemajuan teknologi juga harus dibarengi dengan munculnya ide-ide kreatif yang berguna untuk masa depan.
"Kedepannya sudah bisa dihadirkan narasumber berkompeten, guna menyebarluaskan informasi tentang Nagan Raya, baik dalam hal wisata religi masjid Giok dan wisata lainnya, sehingga bisa menarik wisatawan ke daerah," sebut Iskandar.
Pj Bupati Iskandar juga berpesan kepada para siswa untuk terus belajar dalam mengembangkan skill dan keterampilan teknologi, sehingga bisa melahirkan ide-ide kreatif yang berguna untuk kemajuan daerah.
"Mudah-mudahan podcast ini bisa menjadi ruang bagi siswa SMP Negeri 1 Seunagan dalam berinteraksi dengan orang orang besar, dan melalui podcast bisa menyebarkan informasi kepada seluruh masyarakat Nagan Raya," demikian tutupnya.
Sebelumnya, kegiatan tersebut turut hadir Kadis pendidikan Zulkifli, Camat Seunagan Koko Fenna Loza, S.IP, M.Si, Kepala Dinas Kesehatan, Ns. Salviar Evi, M.H.Kes, Kadis Distannak, drh Safridhal, pengawas sekolah, komite sekolah, dan dewan guru.
Penulis : Hendria Irawan