06 Jul 2019 | Dilihat: 573 Kali

Delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru Malaysia Kunjungi Aceh

noeh21
Plt gubernur Aceh bersama Delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru Malaysia. Foto ist
      
IJN - Banda Aceh | Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Nova Iriansyah mengucapkan selamat datang ke Banda Aceh kepada Delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru Malaysia. Mereka berada di Aceh selama lima hari, 2-6 Juli 2019.

"Pertama-tama, atas nama masyarakat dan Pemerintah Aceh, izinkan kami mengucapkan (Welcome to Banda Aceh), Ibu Kota Provinsi Aceh yang juga dikenal oleh wisatawan sebagai Kota Budaya, Sejarah dan Pendidikan yang selalu menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Aceh," kata Nova Iriansyah di Pendopo Wakil Gubernur Aceh dalam acara ramah tamah dengan Delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru, Kamis 4 Juli 2019.

Plt Gubernur Aceh didampingi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Jamaluddin MSi dan Kepala Bidang Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, Rahmadhani M Bus.

Selama di Aceh, Delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru yang berjumlah 32 orang itu akan mengunjungi beberapa objek wisata di yang ada Banda Aceh dan Aceh Besar.

Nova mengatakan, Pemerintah Aceh merasa bangga dan terharu dengan kunjungan delegasi Famtrip KJRI Johor Bahru, Malaysia yang telah memilih Aceh sebagai destinasi pilihan utama untuk tujuan “Familiarization Trip” atau “Famtrip”.

"Kami menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada bapak ibu sekalian yang telah berkunjung ke Aceh, sehingga kami dapat merasakan dampaknya, tidak hanya pada jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Aceh dan pengalaman bapak ibu berwisata di Aceh dengan menikmati ragam pesona wisata alam dan budaya Aceh," ujar Nova Iriansyah.

"Tetapi juga peran bapak ibu sekalian sebagai endorser atau ambassador, kami untuk menyampaikan pesan positif dan kekinian kepada seluruh masyarakat di Malaysia bahwa Aceh adalah salah satu negeri yang indah dan berbudaya dengan keramahan masyarakat Aceh, sehingga layak untuk dikunjungi oleh wisatawan Malaysia, negara-negara ASEAN dan negara-negara asing lainnya," kata Nova Iriansyah.

Sebelumnya, mereka juga menyaksikan tayangan langsung video singkat tentang pesona wisata Aceh dengan ragam kekayaan alamnya, keindahan budayanya, kebesaran sejarahnya, keunikan kulinernya, dan keramahan masyarakatnya.

"Kami merasa yakin bahwa sepenggal dari pesona wisata Aceh melalui tayangan video tersebut sudah bapak ibu rasakan dan nikmati selama Famtrip di Kota Sabang," kata Nova Iriansyah.

Ia menambahkan, pengalaman berwisata di Sabang belumlah cukup. Ada berbagai daerah lainnya di Aceh dengan ragam pesona wisatanya akan membuat wisatawan semakin terpesona, seperti dataran tinggi Gayo dengan ketinggian sekitar 1500 mpl.

Selain udaranya sejuk dan segar, juga ada hamparan kebun kopi rakyat dan keindahan Danau Lut Tawar dengan spesies Ikan Depik yang tidak dapat ditemukan di daerah lain.

Penulis : Redaksi
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas