11 Jun 2024 | Dilihat: 3409 Kali

Ini Tiga Nama Calon Pj Bupati Simeulue Diusulkan DPRK ke Mendagri

noeh21
Nama-nama yang diusulkan DPRK Simeulue untuk Pj Bupati Simeulue. | (Foto Hen Indojayanews)
      
IJN - Simeulue | DPRK Simeulue mengusulkan tiga nama calon Pj Bupati Simeulue untuk diusulkan ke Kementerian Dalam Negeri dalam waktu dekat, dari sembilan nama yang dipilih oleh pimpinan dan anggota DPRK Simeulue, DPRK Simeulue hanya mengusulkan nama tiga besar dari hasil pemilihan.
 
Diketahui DPRK Simeulue melakukan rapat kerja pengusulan nama calon Pj Bupati Simeulue sejak Senin 10 Juni kemarin hingga Selasa, 11 Juni 2024, untuk menentukan pengusulan tiga nama calon Pj Bupati Simeulue yang diminta oleh Mendagri.
 
Tiga besar nama yang masuk dalam usulan DPRK Simeulue yakni Dodi Juliardi Bas yang saat ini menjabat sebagai Kepala BPKD Simeulue dengan meraih sebanyak 15 suara, selanjutnya terdapat nama Asludin, Pj Sekda Simeulue saat ini yang meraih sembilan suara disusul oleh Asisten III Setdakab Simeulue Safrinudin yang hanya meraup delapan suara.
 
Ketua DPRK Simeulue, Irwan Suharmi mengatakan bahwa sebelumnya terdapat sembilan nama yang masuk dalam pemilihan yang dilakukan oleh pimpinan dan anggota DPRK Simeulue, masing-masing pimpinan dan anggota DPRK Simeulue diberikan hak suara maksimal bisa memilih tiga nama yang diinginkan.
 
“Dari tiga nama calon Pj Bupati Simeulue yang diusulkan oleh DPRK Simeulue akan segera dikirim ke Kemendagri,”kata Irwan Suharmi.
 
Ketua DPRK Simeulue juga mengungkapkan bahwa sebelumnya dari sembilan orang terdapat satu orang yang mengundurkan diri untuk dipilih sebagai calon Pj Bupati Simeulue, kemudian pimpinan dan anggota DPRK Simeulue melakukan pemilihan terhadap delapan nama calon Pj Bupati Simeulue.
 
Dari hasil pemilihan yang dilakukan terdapat tiga besar nama yang berhasil meraih suara terbanyak dari pilihan pimpinan dan anggota DPRK Simeulue.
 
Penulis : Hendria 
Editor : Af
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas