22 Okt 2023 | Dilihat: 213 Kali
Visi-Misi AMIN: Kembalikan Peran KPK Independen dan Tak Tebang Pilih
Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mengusung 14 visi misi di bidang ekonomi, antara lain; ekonomi tumbuh 6,5 persen dan pekerjaan tambah 15 juta. (ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY).
IJN - Jakarta | Pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengklaim akan mengembalikan Komisi Pemilihan Korupsi (KPK) yang independen dan tidak tebang pilih dalam menangani perkara.
Janji itu dituangkan dalam dokumen visi, misi, dan program Pilpres 2024. Dokumen didapatkan dari dari Tim Badan Pekerja (BAJA) AMIN.
"Mengembalikan peran KPK dalam pemberantasan korupsi yang independen tidak tebang pilih dan memperkuat sinergi dengan aparat penegak hukum lain," demikian dikutip dari dokumen tersebut, Jumat 20 Oktober 2023.
Anies dan Cak Imin juga ingin memperkuat pencegahan korupsi melalui Sistem Integritas Nasional (SIN) yang melibatkan pemerintah dan swasta dan.
"Memperkuat pencegahan dan pemberantasan korupsi di seluruh sektor termasuk sektor-sektor strategis seperti SDA, alutsista, program sosial, infrastruktur, dan BUMN," tulis mereka.
Pasangan ini mengklaim akan mendorong pengesahan RUU Perampasan Aset sebagai upaya pemiskinan yang nyata dan bertanggung jawab bagi pelaku korupsi.
Kemudian, Anies dan Cak Imin mengaku akan memfasilitasi masyarakat sipil di bidang pemberantasan dan pencegahan korupsi, serta menempatkannya sebagai mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan negara yang bersih.
"Memasukkan budaya anti-korupsi dalam kurikulum pendidikan nasional," ujarnya.
Anies dan Cak Imin telah mendaftar ke KPU dan menyerahkan dokumen persyaratan pendaftaran capres-cawapres ke KPU kemarin. KPU menyatakan berkas dokumen yang Imin dan Anies serahkan telah lengkap. Selanjutnya, KPU akan melakukan verifikasi.