14 Jan 2020 | Dilihat: 468 Kali

Dukung Pariwisata Hijau dan Sehat, Polres Sabang Tanam 1150 Pohon Produktif

noeh21
Kapolres dan Waka Polres sedang menanam pohon.
      
IJN - SABANG | Sebagai upaya dukungan terhadap kota Sabang sebagai daerah pariwisata yang tetap hijau dan sehat, Polres Sabang Tanam 1150 Pohon Produktif, Selasa, 14 Januari 2020. 
 
Kegiatan ini juga untuk menindaklanjuti program Kapolri Jendral Idham Aziz tentang penanaman sejuta pohon sebagai bentuk kepedulian polri terhadap penghijauan. 
 
Dikatakan Kapolres Sabang AKBP Muhammadun, S.H kepada wartawan, Kegiatan ini merupakan arahan dari tindaklanjuti program Kapolri sebagai bentuk kepedulian polri terhadap penghijauan dalam rangka hari sejuta pohon sedunia. 
 
Adapun tujuan dilaksanakan penanaman pohon ini guna mengimplementasikan program Kapolri, serta memupuk sinergritas antara Kepolisian Resort Sabang dengan elemen masyarakat di wilayah Kota Sabang untuk melakukan penanaman sejuta pohon.
 
Lanjut dikatakan Kapolres, Proses penanaman pohon tersebut dilaksanakan serentak yang dimulai pukul 09.00 WIB, melibatkan seluruh personil Kepolisian Resort Sabang bersama masyarakat setempat.
 
"Semua ini merupakan kepedulian Polri dalam menjaga lingkungan di tempat bertugas, sehingga dapat mencegah bencana banjir dan bisa menjadi paru-paru dunia," katanya.
 
Kapolres berharap kegiatan penanaman pohon oleh Kepolisian Resort Sabang, dapat dijadikan agenda rutin, mengingat giat dimaksud diperkirakan mampu memberikan dampak baik bagi terselenggaranya kawasan pariwisata hijau dan sehat.
 
"Karena kita tahu Kota Sabang, saat ini terus gencar melakukan promosi wisata alamnya yang kini banyak diminati para wisatawan, untuk itulah perlu terus dijaga agar Sabang bisa menjadi destinasi wisata Internasional," terangnya.
 
Disebutkan, ribuan pohon produktif yang ditanam di sejumlah gampong terdiri dari, pohon jambu, pohon mangga, pohon durian, pohon alpukat, pohon manggis, pohon duku, pohon sirsak, pohon nangka, pohon kelapa dan pohon rambutan.
 
Untuk kegiatan penanaman ini dilakukan pada 5 (lima) titik di wilayah Kota Sabang, yaitu Aspol Ie Meulee, Gampong Anoi Itam, Polsek Sukajaya, Polsek Sukakarya, Gampong Iboih dan Gampong Krueng Raya Kota Sabang.
 
"Intinya tujuan kita melakukan penghijauan di wilayah Sabang harus bisa menjadi contoh bagi instansi lain untuk sama-sama melakukan menghijauan di Kota Sabang ini," tutupnya.
 
Turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan itu, Waka Polres Sabang Kompol Muhammad Wali, para pejabat utama Kepolisian Resort Sabang, Personel Kepolisian Resort Sabang, para Ibu Bhayangkari Cabang Sabang, anggota Bhabinsa Sukakarya dan anggota Bhabinsa Sukajaya Sabang.
 
Penulis : Iin
Editor    : Mhd Fahmi
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas