IJN | Malang - Setelah menerima Surat Mandat dalam waktu kurang dari satu minggu akhirnya, pengurus Perkumpulan Wartawan Online (PWO) Independen Nusantara terbentuk.
Kerja keras yang diprakarsai penerima surat mandat, Dr Yono Budianto yang juga dosen di Universitas Brawijaya Malang ini sangat mengapresiasi mengembangkan PWO IN di Jawa Timur.
Susunan Pengurus PWO IN Jatim Terbentuk
Meski Dr Budi, begitu nama sapa panggilan sehari - harinya, dia merasa amanah yang diterimanya, secepatnya dia tindak lanjuti dengan mengumpulkan wartawan senior maupun junior.
Alhasil, dalam waktu seminggu, dosen yang menyukai lagu "Cuma Kamu" berhasil menyusun komposisi pengurus PWO IN sementara Budi sendiri duduk sebagai Ketua Dewan Penasehat PWO IN.
Lalu, "kapan pengurus PWO IN Jatim dilantik? "
"Insyah Allah dua bulan ke depan dapat direalisasikan," ungkap pak dosen singkat kepada IJN. (NL)