IJN - Nagan Raya | Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, Ulama sekaligus salah satu tokoh kharismatik Aceh, Abu Habib Qudrat bin Habib Syaikhuna (Abu Habib Muda Seunagan) tutup usia di 84 tahun, di kediaman Desa Peuleukung, Seunagan Timur, Kabupaten Nagan Raya, Minggu 5 Juli 2020.
Mursyid Tarekat Syattariyah Abu Habib Qudrat ini wafat pada pukul 23.30 WIB, di kediaman pribadi di Desa Peuleukung, Kecamatan Seunagan Timur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh.
Sebelumnya untuk diketahui, Abu Habib Qudrat merupakan pemegang amanah Tarekat Syattariyah di Nagan Raya dari keluarga Besar Habib Muda Seunagan.
Wafatnya Abu Habib Qudrat, Ulama yang juga Mursyid utama tarekat Syattariyah membuat masyarakat dan pengikut berduka selain di Nagan Raya, Abdya, Aceh Barat, Takengon, Gayo Lues, Pidie, dan kabar duka turut menyelimuti seluruh masyarakat Aceh.
Penulis: Hendria Irawan